4 Cara Mudah Memperkuat Tulang Ketika Berjalan

4 Cara Mudah Memperkuat Tulang Ketika Berjalan - Berjalan adalah aktivitas olahraga ringan yang sudah biasa dikerjakan, mungkin sobat biasanya merutinkan berjalan untuk menjaga berat badan, atau untuk menjaga kesehatan jantung, atau bahkan hanya untuk agar badan terasa nyaman dan baik. Tapi ternyata tidak hanya itu, tanpa kita sadari  dengan berjalan juga dapat membantu memperkuat kesehatan tulang loh! dan menurut studi yang dilakukan oleh New England Journal of Medicine bahwa dengan berjalan kaki hal ini dapat mengurangi risiko patah tulang pinggul sebesar 30%.

http://kangocid.blogspot.com/2016/03/4-cara-mudah-memperkuat-tulang-sambil-berjalan.html


Nah, dengan tambahan beberapa gerakan saat sobat berjalan dapat mendapatkan perlindungan yang lebih dari osteoporosis dan patah tulang, kata Karen Friel, ketua New York Institute of Technology school of health professions department of physical therapy.. "sementara berjalan saja itu sangat baik untuk kesehatan tulang anda, dan dengan menambahkan beban ketika kita berjalan itu akan menekan tulang dan tulang akan merespon dengan membangun lebih banyak sel," kata dia.

Charles Pelitera, asisten profesor kinesiology dan koordinator kesehatan dan kesejahteraan di Kolese Kanisius di Buffalo, NY, juga berpendapat sama"Rata-rata orang berjalan pada kecepatan yang sama dan dalam jumlah waktu yang sama setiap hari. Itu bermanfaat untuk tulang anda, namun dengan memberikan beberapa kejutan tulang selama berjalan itu akan memberi efek yang lebih baik," katanya.

Berikut ini adalah beberapa cara yang aman dan efektif untuk mendapatkan manfaat tambahan ketika berjalan. dan para pakar menyarankan untuk seseorang itu melakukan berjalan setidaknya lima kali seminggu sekitar 30 menit.

4 Cara Mudah Memperkuat Tulang Ketika Berjalan


1. Berjalan cepat

Dalam studi yang dilakukan oleh Health Study Nurses ' pada lebih dari 60.000 wanita menopause, mereka yang berjalan cepat setidaknya 4 kali seminggu memiliki risiko patah tulang pinggul jauh lebih rendah dibandingkan perempuan yang hanya melakukan berjalan biasa. berjalan cepat bukan berarti harus dilakukan selama sobat berjalan, namun lakukanlah sebentar sebentar dan di beri interval, misalnya setiap 5 atau 10 menit melakukan 2 menit jalan cepat atau sebagainya.

2. Berjalan mundur dan ke samping

Cara lain yang tetap aman untuk tulang anda alah dengan melakukan berjalan mundur dan ke samping. Bahkan sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Osteoporosis International menemukan bahwa dengan berjalan menghindar atau berjalan mundur dapat bekerja sangat baik untuk meningkatkan kepadatan tulang. yaitu dengan melakukan hal ini 3 sampai 5 menit dalam berjalan anda.

3. Melakukan 20 lompatanan besar.

Penelitian menunjukkan bahwa melakukan lompatan dengan gaya tertentu bisa sangat bermanfaat untuk kesehatan tulang pada seseorang. Sebuah studi menemukan bahwa perempuan usia 25 sampai 50 yang melakukan 20 kali lompatan berturut-turut dua kali sehari, meningkatkan densitas tulang pinggul mereka secara signifikan setelah hanya 4 bulan.

4. Menanjak atau turunan.

Sebuah cara yang bagus untuk menambahkan tekanan pada tulang adalah dengan mengajaknya untuk berjalan mendaki atau menurun, dengan menaiki tangga misalnya atau sobat bisa juga berjalan tamasya di perbukitan atau kebun teh, karena hal ini akan dapat  menambah kepadatan tulang anda. lakukan hal ini di tempat yang sobat senangi bahkan juga bisa sobat lakukan sambil berbelanja di mall, tapi bukan yang naik eskalator ya:).


Semua itu tadi adalah sedikit dari banyak cara untuk memperoleh kesehatan tulang, itu semua tergantung dari kemauan sobat, mau memiliki tulang yang sehat atau malah menyia-nyiakannya, itulah mengapa orang yang jarang berjalan juga jelek bagi kesehatan tubuhnya. sekian artikel dari kangocid mengenai cara untuk memperkuat tulang sambil berjalan. Silakan sobat praktekkan dan jangan lupa untuk berbagi cerita sobat di kolom komentar ya. Baca juga cara ampuh menjaga tulang agar tetap sehat dan kuat

16 Responses to "4 Cara Mudah Memperkuat Tulang Ketika Berjalan"

  1. aku pikir otot yang bakal kuat ya?? setelah di baca lebih seksama ternyata ada benarnya juga, tulang juga bakal kena imbasnya, keren nih infonya.. mantap gan, sering2 share yang mantap2

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah nice artikel gan huhu, bermanfaat sekali gan bagi ane kebetulan ane ngga begitu kuat tulangnya, gampang pegel + kram, tinggal jalanin tips dari agan biar jadi kuat tulangnya:) makasih banyak atas infonya gan

      Hapus
    2. silakan mas, biar tulangnya tambah sehat dan kuat,.,. (y)

      Hapus
  2. Thanks Infonya Gan Ane Jadi Ingin Sering Olahraga

    BalasHapus
  3. informasi nya menarik makasi gan :)

    BalasHapus
  4. Makasih min. Ane harus memperkuat tulang ane kayaknya

    BalasHapus
  5. Oh jadi seperti itu caranya untuk memperkuat tulang hemmm perlu dicoba ini gan

    BalasHapus
  6. izin praktekin :D biar kuat tulang nya .

    BalasHapus
  7. ane kira nomor 2 itu,Maju mundur cantik :v ternyata berjalan mundur ke samping kwkwkwk
    makasih banyak ya gan 4 tipsnyaa :>

    BalasHapus
    Balasan
    1. haha agan bisa aja, tapi berarti gerakan nya sahrini juga bagus kali ya kalo di jadikan senam.,., :)

      Hapus
  8. informasi yang sangat bermanfaat
    olahraga tentu saja sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh
    terima kasih sudah berbagi gan

    BalasHapus
  9. Tipsnya bermanfaat, thanks :D

    BalasHapus
  10. informasi bermanfaat ,,,,,nice

    BalasHapus
  11. mantap gan. lumayan nambah ilmu soal tulang :D

    BalasHapus
  12. wow nice artikel gan, seharian ini ane nyari artikel yang bagus gini gak nemu kecuali blog agan... hhe
    www,sinidomino,com

    BalasHapus

Silakan berkomentar yang sopan
Dilarang komentar spam
Dilarang naruh link aktif
Komen yang relevan ya sob!